Jajaran smartphone berbasis Windows Phone-nya di Indonesia semakin bertambah saat Nokia meluncurkan Lumia ditengah bayang bayang smartphone berbasis Android seperti samsung galaxy S III yang sedang hot. Dibandrol dengan harga kisaran Rp 2.250.000,- Nokia Lumia 610 adalah windows Phone yang dibekali prosesor Qualcomm Snapdragon 800 MHz dan RAM 256 MB.
Tanpa dilengkapi slot memori eksternal, Lumia 610 hanya menanam memori internal 8 GB , disupport penuh oleh sistem operasi (OS) Windows Phone 7.5 Tango, ditopang power listrik oleh baterai berkapasitas 1.300 mAh. Untuk kamera, Lumia mempunyai kamera 5 MP dengan fasilitas autofocus dan LED Flash, namun tanpa dilengkapi dengan kamera depan.
Desain Nokia Lumia 610
Dari aspek desain, Lumia 610 tersedia dalam 4 opsi warna yakni warna sian, magenta, hitam, dan putih. Smartphone berbasis windows ini mempunyai layar display 3,7 inci dengan resolusi 800 x 480 pixel, dan telah dilapisi layar anti-gores dan anti-pecah Block Glass.
4 pilihan warna Nokia Lumia 610 |
Lumia 610 Putih |
Nokia Lumia 610 juga sangat membantu anda yang yang sedang berlibur atau traveling, karena dilengkapi dengan Nokia Maps yang mirip dengan nokia drive yang dapat memberi anda petunjuk dalam mencari jalan & menentukan arah perjalanan Anda. Untuk koneksi internet tersedia port Bluetooth, MicroSIM, MicroUSB, serta 3G HSPA dan Wi-Fi.
0 komentar:
Post a Comment