Tuesday, May 29, 2012

The Avengers : Film Keren Yang Wajib Ditonton

The Avengers: Film yang menampilkan banyak tokoh, maka perlu slot yang bagus untuk mengatur kemunculan tokoh-tokoh tersebut satu demi satu dan Joss Whedon sang sutradara dapat melaksanakanya dengan baik. Fury (Samuel L. Jackson) sebagai pemimpin projek dimunculkan paling awal, lalu ada Hawkeye alias Agen Barton (Jeremy Renner) dan disusul kemudian lagi ada Loki (Tom Hiddleston) dapat giliran. Inti ceritanya bertumpu pada lenyapnya si kubus biru, diambil sama Loki. Dan bukan hanya itu,  dua orang terbaik di S.H.I.E.L.D diambil oleh Loki dengan tongkatnya.

Menonton The Avengers benar-benar film yang mengaduk-aduk perasaan penonton.  “The humans, what can they do but burn?” adalah pernyataan dari makhluk luar dimensi yang memburu The Tesseract, sebuah kubus biru dengan tenaga luar biasa yang ditemukan dalam evakuasi Captain America beberapa tahun silam. Loki, yang tersingkir dari Ansgard karena dikhianati melihat benda itu sebagai alat bagus untuk mengorbankan bumi. Ini juga berkaitan dengan saudaranya Thor yang selalu bersikap ‘melindungi’ bumi.


Maka akhirnya dimunculkanlah satu persatu tokoh-tokoh film ini dalam rangka merebut kembali sumber energi tidak terbatas itu. Natasha Romanoff alias Black Widow yang dimainkan si cantik Scarlett Johansson dapat giliran pertama, selanjutkan sang legend jago lama Captain America (Chris Evans). Kemudian Natasha juga berhasil mengajak Dr. Bruce Banner (Mark Ruffalo) untuk bergabung. bagi anda yang baru nonton serial Marvel, mungkin tidak akan menyangka kalau tokoh ini adalah Hulk karena di awal memang sengaja tidak dimunculkan. Satu lagi sang hero yang tidak mau ketinggalan adalah Iron Man alias Tony Stark (Robert Downey Jr). Mereka lalu dikumpulkan di suatu tempat yang canggih.

The Avenger Poster

Serunya The Avengers


Loki memulai petualangan film ini ketika tampil beraksi jahat di Jerman dan dengan kata-kata bijak ala pemimpin yang bilang kebebasan hanya bayangan semu manusia saja. Aksinya berakhir ketika muncul Captain America dan menangkapnya. Disinilah letak keanehannya. Kenapa Loki manut saja ketika ditangkap. Bahkan Captain America alias Steve Rogers sempat berkelakar dengan Tony Stark, kenapa rocker ini mau-mau saja ditangkap.

Disinilah sutradara mempermainkan konflik, tiba-tiba muncullah Thor (Chris Hemsworth). Tiba-tiba sang  Iron Man menyerang Thor yang datang dari dimensi lain itu. Hal ini terjadi karena Iron Man menganggap Thor mencuri tahanannya. Disinilah penonton dapat menyaksikan kecanggihan efek-efek pertarungan yang dibalut apik disini.

Setelah ditangkap lalu Loki di bawa ke S.H.I.E.L.D dan ditempatkan di kamarnya Hulk. Disitulah kemudian Natasha mengetahui bahwa maksud Loki mau saja ditahan adalah karena hendak membangkitkan Hulk. Namun ada motif yang terungkap oleh masing-masing jagoan baik Baik Steve, Stark, Bruce, Thor dari kubus biru itu. Maka mulailah tersulut pertentangan antar tokoh yang sejatinya satu kubu ini. Dengan demikian film ini tidak saja mengutamakan efek layaknya peperangan, tapi plot juga dibuat menarik. Pertentangan itu akhirnya membuat Bruce marah dan Hulk yang tidak dapat mengendalikan emosinya akhirnya muncul.

Disinilah Fury (Samuel L. Jackson) bisa menampilkan karakter yang menarik. Mulai dari misi tipu menipu, hingga berkeras dengan direktur misi. Fury digambarkan sebagai senjata abu-abu bukan hitam-putih.

Beberapa markas S.H.I.E.L.D sempat dihancurkan oleh Hawkeye yang sempat menelusup masuk, namun kemudian pertarungan yang sengit Natasha bisa membuatnya sadar kembali.

Dan perjuanganpun dilanjutkan. Thor dan Hulk terhempas jauh ke bumi dengan cara masing-masing. Ada dialog yang menarik dari Steve dan Stark adalah kala Steve mengatakan, bahwa Fury memang tidak sepenuhnya benar, tapi abaikan dulu. Keduanya langsung bersiap dan lantas didukung oleh Hawkeye dan Black Widow.

Akhirnya kelimanya kemudian bersatu guna mengalahkan Loki yang kebetulan sedang beraksi di gedungnya Stark. Dan layaknya film-film hero lainya tentunya pertarungan dimenangkan oleh protagonis.Kalau yang ini dah bisa ditebak sih.

Disamping menyuguhkan adegan-adegan action film ini juga banyak menampilkan sisi-sisi humor yang membuat senyum penonton terkembang. Dialog Captain America yang menyebut Loki seorang rocker adalah salah satunya. Ada juga ketika tongkat ajaib Loki tidak bisa mengubah jiwa Stark karena ada logam di dada Stark. Dan yang paling lucu adalah ketika Hulk dan Thor sama-sama habis mendarat sesudah menghancurkan Chitauri, keduanya berdampingan. Seketika tangan kiri Hulk menghajar Thor. Ada pula adegan ketika Bruce bugil dan berdialog dengan polisi plus datang ke lokasi Stark dengan motor bututnya.

Si kubus biru hendak dijadikan senjata pemusnah massal dan pada akhirnya gagal. Direktur yang menyuruh melepaskan nuklir malah nyaris menghancurkan kota, untung ada Iron Man yang mengarahkan nuklir ke dimensi lain. The Avengers sendiri adalah proyek yang dibatalkan, dan membangkitkannya dianggap ide yang tidak baik, padahal mereka jadi penyelamat dunia. Film ini juga kembali menekankan poin bahwa niat buruk itu tidaklah baik dan kejahatan selalu bisa dikalahkan.

Walaupun secara efek tidak sedahsyat perang kapal di Battleship karena pertarungan antar individu banyak disini tetapi film ini benar-benar mampu menyatukan berbagai karakter tokoh hero yang hampir semua orang mengenalnya dan membalutnya menjadi tontonan yang apik. Jadi selain menonton film wajib tonton 2012 , kalau mau merasakan serunya para hero jagoan beradu tangkas rasanya film the avengers ini cocok sebagai tontonan seru buat anda. Daripada cuma nonton Indonesia Idol melulu.

0 komentar:

Post a Comment