Tuesday, June 12, 2012

7 Tips untuk Perawatan Blackberry Anda

Perkembangan Blackberry di Indonesia termasuk fenomenal bahkan mungkin yang tercepat di dunia. Sementara marketshare blackberry di US semakin merosot justru hal sebaliknya disini pengguna BB sudah menyaingi jumlah penggunanya di AS dan Kanada. Maka tak heran jika Research In Motion (RIM) perusahaan vendor pembuat BlackBerry asal Kanada, mengatakan bahwa pengguna BlackBerry Indonesia merupakan pasar yang unik dan potensial. Maka tak ayal Indonesia juga merupakan merupakan negara penyumbang keuntungan yang besar bagi Research In Motion.

dan saya yakin diantara pembaca banyak yang memakai BB, terutama yang sangat populer di Indonesia baik blackberry Dakota sampai onyx. setelah share 7 tip meningkatkan performa windows 7 beberapa waktu yang lalu sekarang kami tampilkan 7 tips yang dapat anda gunakan untuk perawatan blackberry anda:

1. Lakukan soft reset paling sedikit 1X sehari untuk merefresh sisa memory aplikasi blackberry. Untuk soft reset dengan cara menekan tombol alt + aA kanan + del secara bersamaan. Tunggu sampai lampu mati dan bb anda reboot sendiri.

blackberry gemini
2. Buat agar ruang memori aplikasi yang tersisa minimal 20 mb agar tidak terasa lelet ketika membuka menu ataupun pindah-pindah aplikasi. Untuk melihat sisa memory tekan tombol alt + aA kanan + h secara bersamaan. Dibagian bawah akan terlihat file kosong dalam ukuran kb.
3. Untuk ngecharge batteray jangan menunggu bateray kosong sama sekali yg akan berakibat batre tidak bisa charger. Saat bateray lemah atau sudah berubah merah segera charge blackberry anda. Dan bila sudah penuh segera cabut charger anda.Jangan membiarkan tetep ngecharge seharian padahal sudah penuh karena akan membuat bateray anda over suplay dan mudah rusak.

 4. Tidak semua aplikasi cocok untuk blackberry kita. hindari download atau mengunduh banyak aplikasi secara beruntun kecuali aplikasi resmi dari RIM seperti BBM, IM dan FB. Cukup download satu atau dua dulu baru download aplikasi yg laen. Jadi kita bisa tahu aplikasi blackberry mana yg cocok dan tidak cocok dengan operating system blackberry kita.

5. Lakukan hard restart dengan membuka batrey dari gadget minimal 1X seminggu selama 30 menit untuk membersihkan sisa-sisa memory yg tidak terpakai akibat pemakaian aplikasi. 
blackberry javelin

6. Apabila setelah mengunduh aplikasi blackberry kemudian BB terasa panas, segera uninstal aplikasi yg baru saja di download. Cara uninstal aplikasi : masuk ke menu - options - advanced options - applications. Pilih aplikasi - tekan menu - delete.
7. Lakukan Wipe atau reset yakni mengembalikan BB ke pengaturan pabrik, 3 - 4 bulan sekali. Anda dapat melakukan reset melalui menu Security Options. Jangan lupa backup data dulu melalui komputer dengan program dekstop manager yg bisa diinstal melalui cd bawaan yg terdapat dalam paket pembelian.

Semoga bermanfaat tip ini bermanfaat untuk anda pengguna blackberry di Indonesia…

0 komentar:

Post a Comment